Jul 12, 2018

Pasang Eyelash Extensions di PK Beauty Space Gandaria


Hasil eyelash extension di PK Beauty Space
Siapa di sini yang ga telaten pasang bulu mata palsu?
(ngaca)
Oke, saya termasuk dalam grup cewek yang ga sabaran buat pasang bulu mata palsu.
Makanya seneng banget begitu dikenalkan dengan yang namanya eyelash extensions. Buat saya cukup memudahkan dan mengurangi step 'ready to go' karena ya ga perlu repot-repot jepit bulu mata dan pakai mascara lagi. 

Minggu lalu, setelah semua kesibukan trip dan acara kantor akhirnya saya  bikin janji juga buat treatment di salah satu studio eyelash extension di kawasan gandaria. Fyi saya di sini diberi kesempatan oleh Clozette Indonesia untuk mereview beberapa treatment yang ditawarkan oleh PK Beauty Space cabang Gandaria.

LOKASI
PK Beauty Space cabang gandaria ini lokasinya sudah ada di google maps, tapi entah kenapa ya kemarin saya 'agak' nyasar juga. Akhirnya jadi tau kalau lokasinya ada di lantai 2 dari restoran Zin Hokkaido Gandaria. Atau kalau mau lebih gampang, restoran yang letaknya seberang indomaret. (Patokan ini jujur lebih mudah hahaha)



Sampai di lokasi langsung saja naik lift dan menuju ke lantai dua tempat PK Beauty Space berada. Selain di Gandaria, PK Beauty Space juga ada di Cipete, Karet dan Senopati. Saat ini cabangnya memang baru ada di sekitaran Jakarta saja, semoga nanti makin banyak ya cabangnya.

TREATMENT
Sampai di PK Beauty Space saya di sambut dengan interior yang ramah oleh pegawainya, dan juga interior studio yang caem banget. Eh iya, buat yang belum tau PK Beauty Space ini adalah studio yang melayani treatment untuk eyelash extension, lash lift dan nail treatment. Mereka juga menjual beberapa produk skincare beserta eyelash care yang bisa kamu beli dan gunakan.
Selesai konfirmasi saya langsung menuju ke ruang tunggu studio yang jadi satu dengan ruang treatmentnya.  Eits meskipun jadi satu tapi tempatnya nyaman banget lhoh, dan begitu sampai langsung ditawari minum serta konfirmasi ulang tentang treatment yang dipilih.

CAMELIA NATURAL EYELASH EXTENSION
Buat yang masih ragu-ragu dengan eyelash extension bisa mulai dengan treatment lash lift atau bisa juga dengan natural eyelash extension. Dua treatment ini cocok banget buat dipakai harian karena (biasanya) hasil akhir dari treatment tidak berlebihan dan hasilnya tetap bikin mata jadi tambah cakep.

Waktu di PK Beauty Space, treatment yang saya dapatkan adalah camelia natural eyelash extension. Saya yang sudah terbiasa dengan natural eyelash extension ini sudah langsung tau sih mau ukuran eyelash yang berapa mm. Oh iya biasanya ukuran eyelash extension yang ditawarkan beragam mulai dari 9-15mm, tergantung kebutuhan. Saran saya sih jangan lebih dari 11mm, kecuali kamu nyaman dengan tampilan mata yang (terlalu) kelihatan habis dipasang bulu mata palsu.

Saya sendiri terbiasa dengan ukuran 11mm dan tingkat kelentikan natural, tapi karena sedang ingin sedikit centil kemarin waktu di PK Beauty Space saya pilih yang versi curly dengan ukuran yang masih sama.

Biasanya di beberapa studio eyelash yang pernah saya datangi, untuk pemasangan kursinya agak berbeda. Tapi di PK Beauty Space ini kursinya nyaman banget. Di sini mereka menggunakan auto reclining sofa yang super nyaman dan juga selimut yang halus. Untuk pemasangannya eyelash nya sendiri membutuhkan waktu sekitar 1,5 - 2jam, dan kemarin saya agak lama karena harus remove dulu sisa eyelash extension yang sebelumnya.
Sebelum pasang yang baru, sisa eyelash extension yang lama dibersihkan dulu
Setelah dibersihkan ketauan deh bulu mata aslinya pendek-pendek :))
Proses dilanjutkan dengan pemasangan eyelash extension oleh terapis PK Beauty Space
Camelia Natural Eyelash Extension ini agak berbeda dengan yang treatment eyelash yang saya lakukan, di sini mereka akan menempelkan lebih dari satu helai eyelash ke helai eyelash asli. Tetapi bulu mata yang digunakan halus dan ringan kok, jadi hasil akhirnya ya masih cukup natural dan tidak berlebihan.
Hasil akhir si Camelia Natural Eyelash Extension
GEL POLISH
Treatment kedua yang saya dapatkan dari PK Beauty Space adalah gel polish, ini pertama kalinya saya pakai cat kuku yang gel. Agak ragu-ragu sih di awal, takut ga betah. Pemilihan warna yang saya inginkan sudah dilakukan sebelum proses pemasangan eyelash, dan treatment gel polish ini dilakukan berbarengan dengan ketika proses eyelash berlangsung. (biar ga kelamaan juga selesainya)
Beberapa pilihan warna untuk gel polish
Saya pilih dua warna, tosca dan glittery
Agak norak karena baru pertama kali nyobain yang pakai alat begini, ternyata agak panas ya :))
EYELASH NOURISHING LOTION

Seperti yang saya tulis sebelumnya, studio PK Beauty Space juga menjual beberapa produk perawatan eyelash. Salah satu produk unggulan mereka adalah Biomooi Eyelash Nourish Lotion. Produk ini adalah lotion untuk bulu mata yang memiliki kandungan Arthred, Panax Ginseng Root Extract dan bahan alami lainnya. Formulanya khusus memang didekasikan untuk membantu memperkuat bulu mata, apalagi yang sering pasang eyelash extension. 

Packagingnya cukup manis dengan dominasi warna kuning yang cerah dan informasi yang cukup lengkap di belakang kardusnya. Bentuk produknya setelah dibuka juga cukup gemas, seperti eyeliner. Aplikatornya berbentuk kuas tipis dan lembut, dipakainya pun mudah cukup dioleskan kebagian (mendekati) akar bulu mata.
Bentuknya sekilas kayak eyeliner

Tekstur si Biomooi eyelash nourish lotion ini juga seperti gel lotion biasa, tidak berwarna dan tidak mengandung oil. Jadi tidak akan membuat eyelash extensionmu rontok. Kalau untuk hasilnya, menurut terapis di PK Beauty Space akan terlihat dalam dua minggu pemakaian. Namun karena ini belum ada dua minggu dan eyelash extensionnya juga masih cukup penuh, jadi belum bisa kasih testimoni yang lengkap. Nanti diupdate lagi yak!
A post shared by Lingling (@lindaleenk) on


WISH FORMULA C200

Salah satu produk andalan yang dijual di PK Beauty Space juga ada C200 Bubble Peeling Pad dari Wish Formula. Produk ini digunakannya untuk wajah ya, jadi ini adalah produk untuk peeling/ exfoliation agar kulit mati di wajah terangkat gitu. Dengan menggunakan C200 Bubble Peeling Pad ini nantinya bisa mencerahkan kulit wajah, trus penggunaannya juga mudah dan ga bikin sakit.

Cara pakainya cukup mudah, ambil pad yang ada di dalam kemasan. Tuangkan peeling base ke pad tersebut, remas dan buat banyak gelembung busa. Usapkan gelembung tersebut dengan menggunakan pad yang tersedia ke seluruh wajah selama 1 menit, kecuali area mata dan bibir. Selesai dengan proses eksfoliasi, balik sisi pad tadi ke bagian yang halus. Lakukan gerakan tepuk-tepuk pelan agar vitaminnya bisa terserap dengan baik ke kulit wajah. Setelah selesai bisa dibilas.

Selesai dengan proses eksfoliasi jangan lupa aplikasikan produk skincare seperti soothing gel dan semacamnya, agar hasilnya lebih maksimal.

Dan itulah cerita pengalaman saya treatment di  PK Beauty Space Gandaria. Buat kamu yang penasaran ingin mencoba, mengecek lokasi dan mengintip pricelistnya bisa langsung ke instagram PK Beauty Space maupun ke websitenya.

Hasil akhir bikin happy

-----
PK Beauty Space
Eyelash Extensions by PK
Web | Instagram


9 comments:

  1. wahhhh bisa nih bikin ak jadi lebih cakep dan terawat hhe

    ReplyDelete
  2. Waaaa mauuuu bulu matanyaaa, aku mah tim nggak punya bulu nata nih. Sayang jauh bgt yaa ke jkt, wkwkwk
    Kukunya cantik mbak

    ReplyDelete
  3. makin kewl dong sis jadinya. Sudah lama tak jumpa, jadi kenpengen melihat dirimu centil #eaaa :D

    ReplyDelete
  4. Wah...aku tim engga pernah pakai cat kuku nih. Kukuku pendek banget.
    Mau nyoba ah itu C200 Bubble Peeling Pad. Bukan masker yg kering trus dikeletek kan ya. Perih kalau itu...

    ReplyDelete
  5. When the system has been finished you are encouraged to avoid washing for face for as long as four hours since contact with water will ruin the cement. Numerous beauticians will likewise exhort that individuals avoid saunas, washing and pools for a few days post their augmentation system. Eyelash extensions

    ReplyDelete
  6. This is my first visit to your web journal! We are a group of volunteers and new activities in the same specialty. Website gave us helpful data to work. Hybrid lashes london

    ReplyDelete
  7. This is my first visit to your web journal! We are a group of volunteers and new activities in the same specialty. Website gave us helpful data to work. lash certification

    ReplyDelete
  8. i never know the use of adobe shadow until i saw this post. thank you for this! this is very helpful. eyelash extensions

    ReplyDelete